Cara Menghindari Jambret dan Copet di Kendaraan Umum. Hati-hati jika anda sedang bepergian apalagi menggunakan kendaraan umum. Berikut tips mengatasi copet dan sedikit tips agar anda terhindar dari kejahatan di kendaraan umum, apalagi saat menjelang lebaran atau saat liburan sekolah, terutama kejahatan para jambret dan copet.
Namanya juga kendaraan umum, pastilah semua orang boleh menumpang tak terkecuali orang-orang yang berniat untuk memanfaatkan situasi ditempat umum tersebut. Banyak sekali kasus kejahatan yang terjadi di kendaraan umum salah satunya jambret maupun copet, jika anda tidak berhati-hati awas kejahatan mengintai anda, waspadalah.
Berikut tips agar anda terhindar dari target sasaran jambret ataupun copet :
- Jangan gunakan perhiasan secara berlebihan. Hal ini merupakan faktor terbesar yang memungkinan anda jadi sasaran para penjambret
- Bersikap tenang. Dengan bersikap tenang anda seolah-olah sudah menguasai keadaan sekitar, sehingga anda tidak kelihatan seperti orang yang gugup dan bingung. Orang yang terlihat bingung bisa menjadi makanan empuk bagi para copet
- Waspada dan selalu siap siaga. Selalu pikirkan dan ingat dimana anda meletakkan barang berharga seperti kalung, anting, gelang, handphone, dompet maupun tas. Waspadalah setiap ada pergerakan disekitar anda, sehingga anda tau ketika anda sedang akan dicopet
- Waspadalah, ketika orang disamping anda menyuruh anda untuk membukakan jendela. Jangan lupa perhatikan barang bawaan anda karena itulah momen yang dimanfaatkan para pencopet, kalo bisa berikan alasan nggak bisa buka atau alasan yang lain
- Ingat dan waspada, orang jahat tidak selalu berpenampilan seram dan amburadul. Kadang malah sebaliknya, maka dari itu hal yang paling utama dan penting adalah 'hati-hati'
Poin-poin yang saya sebutkan diatas merupakan sedikit tips dan trik untuk menghindari kejahatan dari para penjambret dan pencopet, lebih baik menjaga daripada menyesali. Semoga sedikit tips ini bermanfaat bagi kita semua.
No comments: